Senin, 04 Januari 2016

cara memasang tampilan dan konten pemasaran online


cara memasang tampilan dan konten pemasaran online


Pertimbangan dalam mendesain tampilan blog untuk bisnis online


Mendesain template blog untuk bisnis online tentu saja harus mempertimbangkan banyak faktor dikarenakan blog untuk bisnis online berbeda dengan blog pribadi dalam hal bahwa blog bisnis harus terlihat lebih indah, lebih menarik, lebih berkualitas dibandingkan dengan blog pribadi.

Namun kalau anda bermaksud agar pengunjung merasa nyaman berkunjung anda harus membuat blog anda tampil indah terlepas dari apakah blog anda blog bisnis atau blog pribadi.


Pertimbangkan dalam memilih template blog untuk bisnis online.

1. Pilih template blog untuk bisnis online yang disesuaikan dengan jenis bisnis anda.
Memperindah penampilan blog ditujukan agar pengunjung betah berlama-lama di blog anda. Atau agar pengunjung kembali berkunjung ke blog anda. Anda perlu memiliki tampilan blog yang indah, baik dalam hal jumlah kolom, tampilan header dan footer, jumlah sidebar, warna background entri posting, warna bacgground sidebar, gambar header blog, warna background header blog, dsb.

Anda bisa memilih template dua kolom, atau lebih baik lagi tiga kolom dan empat kolom disesuaikan dengan jenis blog anda apakah blog anda sekedar menampilkan informasi atau blog anda adalah blog bisnis jualan barang. Kalau blog anda blog untuk jualan baju misalnya, anda pastilah akan memasang banyak gambar di halaman beranda, tentu template blog dengan banyak kolom akan lebih menarik. Karena jarang tersedia template blog untuk jualan yang memungkinkan banyak gambar ditampilkan di halaman beranda blog, anda perlu melakukan sedikit edit atau penambahan kode pada html blog agar memungkinkan memasang gambar dalam jumlah banyak yang tersusun secara vertikal dan horizontal di home page blog. Atau anda bisa menuliskan kode html tertentu untuk menampilkan banyak gambar yang tersusun secara vertikal dan horizontal pada saat menulis artikel posting.


2. Gunakan jenis dan ukuran hurup yang mudah dibaca.
Anda harus menggunakan jenis hurup yang mudah dibaca, seperti penggunaan hurup pada koran. Gunakan warna hurup yang enak dilihat, mudah dibaca, tidak menyilaukan mata, gunakan warna hurup gelap diatas background terang dan gunakan warna hurup terang diatas background gelap. Anda bisa memilih beragam warna untuk hurup anda disesuaikan dengan background. Misalnya pada background artikel ini, dimana warna backgroundnya biru dan hurup yang saya gunakan berwarna putih agar lebih mudah dibaca.

Tidak harus terpaku pada warna hurup hitam dan putih anda bisa gunakan warna kuning, merah, biru, hijau, dsb disesuaikan dengan warna background.


3. Pasang gambar yang indah dan pilih gambar ukuran kecil.
Anda sebaiknya memasang gambar pada header blog bisnis anda, gambar apa saja disesuaikan dengan jenis blog bisnis anda. Bila anda jualan sepatu tentu akan lebih baik anda memasang gambar sepatu dengan variasi tampilan dan tata letak yang menarik pada header blog.

Anda juga bisa memasang gambar pada sidebar baik berupa beberapa buah gambar ukuran yang sesuai dengan lebar dan tinggi sidebar, atau anda jadikan background untuk sidebar.

Dan yang lebih penting disamping anda memasang gambar yang indah untuk mempercantik tampilan blog, anda harus memasang gambar dengan ukuran byte sekecil mungkin. Tujuannya agar gambar yang anda pasang tidak kian menambah berat blog anda sehingga lambat loading. Anda memang boleh memasang gambar yang terlihat sangat indah, namun bila gambar indah yang anda pasang mengakibatkan blog anda lambat loading tentu menjadi tidak baik untuk blog bisnis anda, khususnya untuk pengunjung yang menggunakan koneksi internet kecepatan lambat. Jadi selain gambar yang indah gambar tersebut harus pula berukuran byte terkecil.

Dalam hal ini anda perlu keterampilan mengelola gambar menggunakan software pengolah gambar seperti photoshop.


4. Harmonisasi tampilan blog untuk bisnis online.
Atur kombinasi penggunaan warna hurup, warna background, ukuran hurup, ukuran gambar, warna gambar, ukuran sidebar, agar satu sama lain terlihat harmonis, serasi dan nampak indah. Tidak ada salahnya anda mencontoh tampilan blog atau website terkenal.

Demikianlah sedikit saran dalam memilih template blog untuk bisnis online semoga dapat membantu anda memilih, mendesain tampilan blog yang indah dan baik untuk bisnis online.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar